
KS, JAKARTA – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Banten Irjen Pol Dr. Rudi Heryanto mendapatkan piagam penghargaan dari Forum Wartawan Jakarta (PWJ) atas kinerja selama memimpin korp Bayangkara di wilayah hukum Polda Banten.
Piagam penghargaan dari FWJ ini bukti, jika pelayanan publik dan humanitas Polda Banten patut diapresiasi dan perlu ditiru oleh lembaga kepolisian lainya di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI.
“Terimakasih kepada temen-temen Forum Wartawan Jakarta, atas piagam penghargaanya kepada Kapolda Banten mudah-mudahan ini menajdi motivasi kami dalam memerikan pelayanan publik,” kata Kabid Humas Polda Banten, AKBP Shinto Silitonga.
Sementara itu. Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso mengungkapkan sikap humanis, dan terbuka pada media pimpinan Polri pada Kasatwil masing-masing tingkatan wilayah harus tinggi. Pasalnya, dengan sikap humanis dan terbuka tersebut akan terjalin kepercayaan media yg mewakili masyarakat pada tugas-tugas kepolisian.
“Ini juga sebagai implementasi program Presisi Kapolri yg wajib dilaksanakan oleh kasatwil. Contoh yang berhasil adalah Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudi Heryanto yang mendapat penghargaan dari Forum Wartawan Jakarta atas hubungan relasi yang terjalin baik,” kata Sugeng di Jakarta, Selasa (26/10/2021).
Menurutnya, kikap Kapolda Banten perlu dicontoh oleh pimpinan dan Kapolres di Banten serta pimpinan Kasatwil lainnya, sehingga citra kepolian Indonesia pada umumnya dan Banten pada khusunya bisa terus selaras dengan slogan polisi sebagai pengayom masyarakat. (red)