Forkopimda Kabupaten Cilacap Sambut Kedatangan KRI Bima Suci-945

KS, CILACAP – Kapal layar latih KRI Bima Suci-945 tiba di Cilacap, kedatangan KRI Bima Suci disambut Forkopimda Kabupaten Cilacap didermaga IV Pelindo III cabang pelabuhan Tanjung Intan kabupaten Cilacap Jawa tengah, Kamis (21/10/2021)

KRI Bima Suci-945 yang di komandani Letkol laut (P) Waluyo, M.Tr. Hanla membawa 197 personel yang terdiri dari ABK, Perwira, Bintara,Tamtama, Satlat AAL, Taruna/i dan 1 orang Wartawan Antara, dalam rangka Lattek Pelayaran Kartika Jala Krida (KJK) Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat III/Angkatan ke 68.

Hadir menyambut KRI Bima Suci-945 yaitu, Seklem AAL Laksma TNI Syamsul Rizal, CHRMP serta Ny Erina Junita Yuyun, Dirrenbang Kolonel Laut (P) Edhy Supriyono serta Ny Ike Ira Purwanti, Kadeptek Kolonel Laut (T) Hamzah, M.Tr.Hanla serta Ny Dewi Vira Sari, Kadeppel Kolonel Laut (P) Kolonel Dodi Hermanto, M.Tr.Hanla serta Ny Mahayu Dwi Putri, Kadepplaib Kolonel Laut (S) Budi Wijaya Affandi serta Ny Ike Inayumiki, Kadepmar Kolonel Marinir Datuk Sinaga serta Ny Febri Feronika Marpaung.

Serta unsur Forkopimda Kabupaten Cilacap diantaranya Bupati H. Tatto Suwarto Pamuji beserta Isteri, Danlanal Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo beserta Isteri, Dandim 0703 Cilacap Letkol lnf. Andi Afandi beserta Isteri, Wakapolres Cilacap Kompol Suryo Wibowo, Kajari Tri Ari Mulyanto beserta Isteri, Ketua Pengadilan Agama Cilacap Drs. H. Saefuddin Turmudzy beserta Isteri serta Perwakilan BUMN dan BUMD Cilacap dan para undangan lainnya.

Kapal KRI Bima Suci-945 tiba pukul 09.10 WIB sandar di Dermaga IV Pelindo III Cabang Pelabuhan Tanjung Intan Cilacap disambut Atraksi Tari Gambyong dan pengalungan Bunga oleh Seklem AAL Laksma TNI Syamsul Rizal, CHRMP kepada Komandan KRI Bima Suci-945 Letkol laut (P) Waluyo, M.Tr. Hanla.

Pengalungan Bunga oleh Bupati Cilacap dan Forkopimda kepada perwakilan Taruna AAL dan dilanjutkan Foto bersama di Geladak KRI Bima Suci-945.

Kunjungan pelayaran KRI Bima Suci – 945 ini dalam rangka Lattek Pelayaran Kartika Jala Krida (KJK) Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat III/Angkatan ke 68 di Kabupaten Cilacap yang dilaksanakan mulai pada tanggal 21 Oktober hingga tanggal 25 Oktober 2021.

Adapun Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat III/Angkatan ke 68 berjumlah 89 orang, Taruna/i AAL (P,T,E,S) Taruna 77 orang dan Taruni 12 orang.(irm)

Related Posts

Penyuluhan dan Pembinaan Masyarakat dalam Kegiatan Bintibmas Polsek Kawasan Muara Baru

  KS, JAKARTA – Polsek Kawasan Muara Baru melaksanakan kegiatan Bintibmas di Pasar Ikan Modern Pelabuhan Muara Baru, Rabu, 12 Februari 2025.” Pada hari Rabu, 12 Februari 2025, pukul 10.00…

Permasalahan Sertifikat Tanah Perlu Ambil Langkah Hukum yang Konkret

KS, JAKARTA – Anggota Komisi II DPR RI Ujang Bey menyampaikan pandangannya terkait permasalahan sertifikat tanah yang tengah menjadi sorotan publik. Ia menekankan bahwa meskipun banyak permasalahan tanah di Indonesia, langkah-langkah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profil Senator

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan

  • March 30, 2022
Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan