Enam Bangkai Sapi Ditemukan di Bengawan Solo, Diduga Terjangkit PMK

KS, JAWA TIMUR – Sebanyak 6 ekor sapi ditemukan mengambang di sungai Bengawan Solo, di Bojonegoro Jawa Timur, bangkai sapi tersebut tersangkut bersama beberapa sampah ranting, dan eceng gondok.

Tim SAR gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro, melakukan evakusi terhadap bangkai sapi di kawasan Bendung Gerak sungai Bengawan Bolo tepatnya di desa Padang, Kecamatan Trucuk Bojonegoro, Jawa Timur.

Bangkai-bangkai sapi diduga sengaja dibuang lantaran mati akibat PMK yang belakangan ini sedang mewabah di wilayah bojonegoro.

Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Bojonegoro telah mengambil sampel darah dari dua bangkai yang dievakuasi untuk diuji laboratorium. Hasilnya menunjukkan indikasi klinis PMK.

Bangkai Sapi Mengapung di Bengawan Solo
Bangkai Sapi Mengapung di Bengawan Solo

“Di Bojonegoro kondisi PMK dalam kondisi gejala klinis PMK.” Kata Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Pengolahan, dan Pemasaran Hasil Peternakan Disnakkan Bojonegoro, drh Luthfi Nurrahman.

Sedikitnya ada 6 sapi yang diketahui mengambang di kawasan Bendung Gerak, namun hanya ada 2 yang bisa dievakuasi.

Sementara yang 4 kondisinya sudah membusuk, sehingga bisa hancur kalau diangkat, evakuasi ini dilakukan setelah adanya laporan warga banyak sapi yang terlihat mengambang di sungai terpanjang se pulau Jawa ini.

Setelah dievakuasi selanjutnya 2 bangkai sapi itu akan dilakukan uji laboratorium oleh dinas peternakan setempat untuk mengetahui apakah mati disebabkan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) atau bukan.

Sementara, setelah dilakukan evakuasi dan pengambilan sampel, selanjutnya bangkai sapi dikubur. penguburan dengan melibatkan petugas Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, dan pemerintah Kecamatan setempat.

Related Posts

  • January 28, 2026
TNI Fokus Bersihkan Rumah Lansia di Lokasi Tedampak Bencana Sumatra

  KS, ACEH  – Kepedulian terhadap warga lanjut usia (lansia) menjadi prioritas dalam upaya penanganan dampak banjir di sejumlah wilayah Aceh dan Sumatera Utara. Personel TNI terus bergerak melakukan pembersihan…

  • January 28, 2026
Sekolah dan Tempat Ibadah di Sumut Berangsur Dibersihkan TNI, Sebagian Besar Sudah Rampung

  KS, TAPTENG  — Belasan sekolah terdampak bencana di Sumatra Utara (Sumut) berangsur dibersihkan anggota TNI Angkatan Darat. Sebagian besar sudah rampung dan siap digunakan. Beberapa di antaranya masih dalam…

Leave a Reply

Profil Senator

Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

  • July 17, 2025
Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk