Wakapolda Metro Jaya Pimpin Apel Ditsamapta Berikan Apresiasi dalam Menjaga Kondusifitas Jakarta

 

KS, JAKARTA  — Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol. Dekananto Eko Purwono memimpin Apel Pengecekan Personel Direktorat Samapta Polda Metro Jaya yang digelar di Lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya, Sabtu (10/1/2026).

Apel tersebut dilaksanakan sebagai langkah memastikan kesiapan personel, sarana prasarana, serta kondisi anggota dalam mendukung pelaksanaan tugas kepolisian di wilayah Ibu Kota.

Kegiatan apel diikuti oleh jajaran pejabat utama Direktorat Samapta, para Kasat Samapta Polres, serta seluruh perwira dan bintara. Apel pengecekan ini digelar atas perintah Kapolda Metro Jaya sebagai bentuk pengawasan langsung terhadap kesiapan operasional Samapta yang memiliki peran strategis dalam menjaga kondusifitas keamanan Jakarta.

Dalam arahannya, Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol. Dekananto Eko Purwono menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel Samapta atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan.

“Bahwa terjaganya situasi Jakarta yang aman dan kondusif hingga saat ini tidak terlepas dari kerja keras Samapta yang secara konsisten berada di garis depan pengamanan” Ungkapnya.

Lanjut, Wakapolda menegaskan bahwa apel tidak hanya bersifat seremonial, tetapi menjadi sarana untuk memastikan kesiapan personel dan perlengkapan di lapangan. Mengingat tingginya dinamika tugas di Jakarta, seluruh jajaran diminta selalu menjaga kesiapan fisik, mental, dan profesionalisme.

“Apel ini bukan formalitas, tetapi untuk mengecek langsung kesiapan personel dan sarana prasarana. Dinamika tugas di Jakarta tinggi, sehingga kesiapan fisik, mental, dan profesionalisme harus selalu optimal,” ujarnya.

Selain itu, Brigjen Pol. Dekananto mengingatkan seluruh jajaran Samapta untuk terus menjaga kesehatan, meningkatkan kemampuan melalui latihan berkelanjutan sesuai SOP, serta mengutamakan keselamatan personel dan pendekatan humanis dalam pelayanan kepada masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya soliditas, disiplin, dan kesiapsiagaan guna menghadapi tantangan tugas ke depan yang semakin kompleks.

“Saya minta soliditas, disiplin, dan kesiapan personel terus dijaga dan ditingkatkan. Dengan kesiapan yang optimal, Samapta harus mampu menjawab setiap tantangan tugas demi menjaga keamanan dan ketertiban Jakarta,” Pungkasnya.

Related Posts

  • January 31, 2026
Ombudsman RI Beri Catatan Korektif kepada Kemenkeu soal Penuntasan Piutang BLBI Rp211 Triliun

  KS, JAKARTA – Ombudsman Republik Indonesia (RI memberikan sejumlah Tindakan Korektif kepada Kementerian Keuangan terkait penuntasan piutang Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI). Dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP),…

  • January 31, 2026
Ahmad Muzani : NU Berusia 100 Tahun, Pilar Persatuan dan Penjaga Republik

  KS, JAKARTA  – Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani menegaskan bahwa Nahdlatul Ulama (NU) memiliki peran historis dan strategis dalam perjalanan bangsa Indonesia, sejak masa penjajahan hingga mengisi kemerdekaan.…

Profil Senator

Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

  • July 17, 2025
Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk