Polisi Bersepeda Sigap Bantu Evakuasi Korban Laka di CFD Jakarta

 

KS, JAKARTA — Direktorat Samapta Polda Metro Jaya melaksanakan pengamanan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (Car Free Day/CFD) di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (14/12/2025) pagi.

Pengamanan berlangsung pukul 06.00 WIB hingga 09.50 WIB dengan melibatkan patroli bersepeda Presisi Dit Samapta Polda Metro Jaya yang dipimpin Kabagrenmin Dit Samapta Polda Metro Jaya AKBP Hergi Febrianto, didampingi Ipda Fitroh, bersama sejumlah personel.

Di tengah pelaksanaan CFD, terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal yang melibatkan satu kendaraan roda dua. Personel patroli bersepeda yang berada di lokasi langsung mengamankan TKP, memberikan pertolongan awal, dan membantu proses evakuasi korban ke RS Jakarta menggunakan ambulans Artha Graha.

Sementara itu AKBP Hergi Febrianto mengatakan kehadiran Polri tidak hanya untuk pengamanan, tetapi juga memastikan respons cepat dalam situasi darurat.

“Personel kami, kami siagakan untuk membantu masyarakat. Jika membutuhkan bantuan kepolisian, segera hubungi layanan darurat 110,” ujarnya.

Secara umum, kegiatan CFD berjalan aman dan kondusif dengan dukungan unsur pengamanan lintas instansi. Kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan sementara oleh petugas keamanan setempat.

Related Posts

  • January 31, 2026
Respon Cepat Ditpolairud, Alur Pelabuhan Muara Angke yang Viral Ditertibkan

  KS, JAKARTA  – Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Metro Jaya merespons cepat informasi viral terkait dugaan tertutupnya alur keluar-masuk kapal di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta Utara. Pengecekan…

  • January 31, 2026
Operasi Pekat Jaya 2026, Brimob–Samapta Gagalkan Balap Liar dan Tawuran di Jaktim

  KS, JAKARTA — Patroli gabungan Brimob dan Samapta Polda Metro Jaya menggagalkan aksi balap liar serta potensi tawuran dalam Operasi Pekat Jaya 2026 di Jakarta Timur, Sabtu dini hari…

Profil Senator

Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

  • July 17, 2025
Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk