Patroli Malam Gabungan di Kepulauan Seribu Selatan, Polisi–TNI Sambangi Warga Perkuat Rasa Aman Lingkungan

KS, JAKARTA – Polsek Kepulauan Seribu Selatan bersama unsur TNI, Satpol PP, dan Potensi Masyarakat (Potmas) menggelar patroli malam gabungan dalam rangka kegiatan siskamling untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), Jumat (09/01/2026).

Patroli yang berlangsung dengan suasana dialogis tersebut menyasar permukiman warga. Petugas tidak hanya melakukan pemantauan situasi, tetapi juga menyempatkan diri menyambangi warga untuk berdialog langsung, mendengarkan keluhan, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, Iptu Didik Tri Maryanto, S.H., M.H., mengatakan kegiatan patroli gabungan ini merupakan bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat, sekaligus upaya membangun rasa aman melalui kebersamaan. Menurutnya, keamanan lingkungan tidak bisa terwujud tanpa peran aktif warga.

“Patroli malam ini kami laksanakan bersama-sama dengan unsur terkait agar masyarakat merasa lebih aman dan nyaman. Kami juga mengajak warga untuk kembali menghidupkan siskamling sebagai upaya pencegahan dini terhadap gangguan kamtibmas,” ujar Iptu Didik.

Dalam kesempatan tersebut, petugas juga mensosialisasikan layanan kepolisian 110 sebagai sarana pengaduan cepat apabila masyarakat membutuhkan bantuan polisi. Selain itu, warga diperkenalkan dengan Barcode Layanan dan Laporan Masyarakat Kepulauan Seribu yang memudahkan akses pelaporan secara digital.

Melalui patroli malam gabungan ini, Polsek Kepulauan Seribu Selatan berharap terjalin komunikasi yang lebih erat antara aparat keamanan dan masyarakat. Sinergi tersebut dinilai penting untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif, khususnya pada malam hari.

Related Posts

  • January 31, 2026
Ombudsman RI Beri Catatan Korektif kepada Kemenkeu soal Penuntasan Piutang BLBI Rp211 Triliun

  KS, JAKARTA – Ombudsman Republik Indonesia (RI memberikan sejumlah Tindakan Korektif kepada Kementerian Keuangan terkait penuntasan piutang Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI). Dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP),…

  • January 31, 2026
Ahmad Muzani : NU Berusia 100 Tahun, Pilar Persatuan dan Penjaga Republik

  KS, JAKARTA  – Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani menegaskan bahwa Nahdlatul Ulama (NU) memiliki peran historis dan strategis dalam perjalanan bangsa Indonesia, sejak masa penjajahan hingga mengisi kemerdekaan.…

Profil Senator

Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

  • July 17, 2025
Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk