HUAWEI MateBook X Pro & HUAWEI MateBook 14 Resmi Rilis di Indonesia

KS, Jakarta – Huawei resmi merilis dua produk laptop terbarunya, yaitu HUAWEI MateBook X Pro dan HUAWEI MateBook 14 di The St. Regis Jakarta (25/6/2024). Kedua laptop flagship ini merupakan wujud komitmen Huawei dalam mendukung kebutuhan masyarakat yang membutuhkan laptop canggih dengan desain estetik dan ergonomis.

Selain itu, tampilan desain kedua laptop yang estetik dan slim juga dapat meningkatkan kesan profesional dan modern, sehingga pengguna lebih percaya diri saat membawanya kemanapun. Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia,mengatakan rilis kedua laptop Huawei sebagai wujud komitmen untuk menghadirkan teknologi bagi pengguna.

“Peluncuran kedua laptop ini merupakan wujud nyata komitmen Huawei untuk menghadirkan perangkat teknologi solutif dengan teknologi terdepan bagi pengguna.  HUAWEI MateBook X Pro merupakan laptop dengan Intel® Core™ Ultra 9 Processor terbaru yang paling ringan pertama di dunia,” Kata Huiler.

Sementara itu, HUAWEI MateBook 14 merupakan laptop flagship generasi terbaru dengan layar OLED touchscreen dan NearLink Stylus HUAWEI M-Pencil Gen 3 yang menghadirkan pengalaman menggambar yang presisi, sehingga cocok untuk para kreator. Kami berharap HUAWEI MateBook X Pro dan HUAWEI MateBook 14 ini bisa menjadi solusi bagi masyarakat Indonesia yang membutuhkan laptop premium dengan performa baik dan desain yang stylish untuk menunjang produktivitas dan kreativitas mereka sehari-hari.

Khusus di momen peluncuran perdana ini,  HUAWEI MateBook X Pro dan HUAWEI MateBook 14 dapat di beli secara pre-order mulai tanggal 25 Juni – 12 Juli 2024. Harga HUAWEI MateBook X Pro bisa dibeli dengan harga Rp. 34.999.000 dan HUAWEI MateBook 14 dengan harga spesial mulai dari Rp 15.999.000.

(heri effendi)

Related Posts

  • January 31, 2026
Ombudsman RI Beri Catatan Korektif kepada Kemenkeu soal Penuntasan Piutang BLBI Rp211 Triliun

  KS, JAKARTA – Ombudsman Republik Indonesia (RI memberikan sejumlah Tindakan Korektif kepada Kementerian Keuangan terkait penuntasan piutang Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI). Dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP),…

  • January 31, 2026
Ahmad Muzani : NU Berusia 100 Tahun, Pilar Persatuan dan Penjaga Republik

  KS, JAKARTA  – Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani menegaskan bahwa Nahdlatul Ulama (NU) memiliki peran historis dan strategis dalam perjalanan bangsa Indonesia, sejak masa penjajahan hingga mengisi kemerdekaan.…

Leave a Reply

Profil Senator

Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

  • July 17, 2025
Sepenggal Kisah Ikhsan dan Mutiara, Memupuk Harapan di Sekolah Rakyat

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk