Polda Metro Jaya Gelar Pelayanan Kesehatan Petugas Pemilu 2024

KS, JAKARTA – Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2024, Biddokkes Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Urkes (Urusan Kesehatan) di 13 Polres Jajaran menggelar Pelayanan Kesehatan untuk petugas Pemilu 2024 di berbagai TPS wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi, Pelayanan Kesehatan ini bertujuan untuk mengecek kondisi kesehatan dan memberikan vitamin kepada petugas Pemilu 2024 yang bertugas di lapangan. Hal ini disampaikannya dalam keterangan Pers yang diselenggarakan di Mapolda Metro Jaya. Kamis, (15/02/2024).

“Pelayanan kesehatan ini tidak hanya diberikan kepada petugas Kepolisian yang bertugas di PPS, PPK dan gudang-gudang penyimpanan logistik Pemilu, tetapi juga kepada rekan-rekan dari stakeholder lainnya yang terlibat dalam penyelenggaraan Pemilu,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa ada beberapa lokasi yang menjadi sasaran Patroli Pelayanan Kesehatan, antara lain di Posko Monas, KPU, Bawaslu, beberapa tempat PPK dan PPS di wilayah hukum Polda Metro Jaya, serta gudang-gudang penyimpanan logistik Pemilu.

Pelaksanaan Pelayanan Kesehatan yang dilakukan Bid Dokkes Polda Metro Jaya kepada TNI sejumlah 13 orang, Polri 27 orang, petugas KPPS 4 orang serta Sat Pol PP 1 orang. Sedangkan Sie Dokkes Jajaran melakukan pelayanan kesehatan kepada Polri sebanyak 128 orang serta petugas KPPS 75 orang.

Ia berharap, bahwa dengan adanya Pelayanan Kesehatan ini, petugas Pemilu 2024 dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan sehat.

Ade Ary juga mengajak masyarakat, untuk berpartisipasi dalam Pemilu 2024 dengan tertib dan aman.

Kegiatan Pelayanan Kesehatan ini merupakan bentuk komitmen dari Polda Metro Jaya untuk menindaklanjuti arahan dari pimpinan untuk memberikan Pelayanan Kesehatan kepada petugas Pemilu serta masyarakat yang membutuhkan.

“Kami berharap dengan adanya pelayanan kesehatan ini, dapat mewujudkan penyelenggaraan Pemilu yang tenang, damai, aman, dan bermartabat,” tutupnya. (ris)

  • Related Posts

    Berbagi Makanan Untuk Sesama, Di Jumat Berkah.

      KS, JAKARTA – Polsek Kawasan Muara Baru Polres Pelabuhan Tanjung Priok kembali lagi setiap hari Jumat melaksanakan kegiatan Berbagi Makanan Untuk Sesama dalam Jumat Berkah dengan membagikan 300 paket…

    Kapolda Metro Jaya Tinjau Tim Urai Kemacetan, Pengendara Diminta Tertib Berlalu Lintas

      KS, JAKARTA – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto, S.I.K., turun langsung ke lapangan untuk meninjau Tim Urai Kemacetan Polda Metro Jaya (PMJ) pada Jumat malam (14/2). Patroli ini…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Profil Senator

    Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

    • September 29, 2024
    Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

    Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

    • June 23, 2024
    Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

    DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

    • June 21, 2024
    DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

    Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

    • May 12, 2023
    Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

    Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

    • October 9, 2022
    Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

    Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan

    • March 30, 2022
    Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan