Melalui Musyawarah Mufakat, Senator Senior Didapuk jadi Ketua BK DPD RI

KS, JAKARTA – Setelah melalui musyawarah mufakat, Leonardy Harmainy akhirnya dipilih kembali menjadi Ketua Badan Kehormatan DPD RI. Pemilihan Leonardy dilakukan melalui rapat yang dipimpin Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, Kamis (19/8/2021) kemarin.

Selain Leonardy, rapat juga menetapkan pimpinan alat kelengkapan Badan Kehormatan DPD RI.

“Ketua BK DPD RI Leonardy Harmainy dari sub wilayah Barat 1, Wakil Ketua I Adilla Azis, Wakil Ketua II Yustina Ismiati dan wakil Ketua III Matheus Stefi,” ujar LaNyalla dilanjutkan dengan mengetuk palu.

Dalam rapat pleno di Ruang Pajajaran, Gedung B, Komplek Parlemen, Senayan, Leonardy dipilih kembali karena dianggap sebagai tokoh senior yang mampu menjaga integritas anggota dan lembaga DPD.

Menurut LaNyalla, BK diharapkan terus berupaya agar semua anggota DPD RI taat aturan sebagai pedoman dalam berperilaku.

“Kalau hal itu bisa dijaga dengan baik, Insya Allah memberikan hasil terbaik bagi kita semua sebagai orang yang mendapatkan amanah masyarakat di daerah,” ujarnya.

BK sendiri mempunyai tugas menjalankan operasional secara utuh sesuai tata tertib DPD RI, menjaga kode etik artinya menjaga harkat, martabat, kehormatan, citra dan kredibilitas anggota dan marwah lembaga DPD RI.

“Semoga mampu meningkatkan integritas dan tanggung jawab seluruh anggota DPD RI,” pesan LaNyalla.

Harapan serupa disampaikan Senator asal Provinsi Lampung, Bustami Zainudin.
“Kesenioran Bang Leo masih sangat dibutuhkan dalam menunjang kinerja Anggota DPD RI,” kata Bustami. (red)

Related Posts

Wakil MPR  Sebut Indonesia Layak jadi Pioner Negara OKI

  KS, JAKARTA – Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) mendukung jika negara-negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) membuat regulasi atau aturan perundangan Anti-Islamophobia. Hal ini sebagaimana sudah dibuat…

Minta Uang Damai Rp80 Juta ke Pengedar, Kasat Narkoba Polres Bone Dicopot

  KS, JAKARTA -Kepala Satuan Narkoba Polres Bone, AKP Aswar dicopot dari jabatannya setelah diduga meminta uang damai puluhan juta rupiah kepada pelaku peredaran narkotika. Hal itu terjadi setelah bukti…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profil Senator

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan

  • March 30, 2022
Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan