Kapolri Harap Bareskrim Respons Cepat Tuntutan Masyarakat

KS, JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menutup rakernis Bareskrim Polri, meminta agar jajaran Bareskrim Polri merespons cepat aduan masyarakat.

Rakernis yang digelar di Hotel Anvaya, Kuta, Bali pada Selasa (14/5) hingga Kamis (16/5). Dalam sambutannya, Kapolri menyampaikan apresiasi kepada jajaran Bareskrim Polri atas kinerja dan prestasi dalam mengungkap sejumlah perkara.

“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi atas berbagai prestasi yang telah ditorehkan oleh Bareskrim Polri,” kata Jenderal Sigit, Kamis (16/5/2024).

Jenderal bitang empat ini, menyampaikan sejumlah tantangan tugas jajaran Bareskrim yang kian kompleks. Salah satunya, tingginya tuntutan masyarakat pencari keadilan melalui media sosial.

“Dalam rakernis kali ini, saya menyampaikan bahwa tantangan tugas penegakan hukum semakin kompleks, seperti tingginya penggunaan medsos untuk menuntut keadilan masyarakat,” imbuh Sigit.

Sigit berpesan agar jajaran Bareskrim Polri merespons cepat tuntutan masyarakat. Ia juga meminta jajaran Bareskrim Polri melakukan penegakan hukum yang Presisi demi memenuhi rasa keadilan bagi masyarakat.

“Oleh karena itu, saya berpesan agar Bareskrim Polri harus melakukan quick response guna menyelesaikan tuntutan masyarakat tersebut, baik yang disampaikan melalui medsos maupun secara langsung,” tuturnya.

“Dengan demikian, diharapkan Polri mampu melakukan penegakan hukum dengan Presisi, yaitu penegakan hukum yang memenuhi rasa keadilan maupun harapan masyarakat, khususnya bagi masyarakat kecil dan kelompok rentan,” tegasnya. (red/int)

Related Posts

Bulan Ramadhan, Kapolres Gandeng Awak Media Berbagi Takjil untuk Masyarakat

  KS, JAKARTA– Momentum bulan suci Ramadhan Polres Pelabuhan Tanjung Priok bersama organisasi media bersama para pewarta di Pelabuhan Tanjung Priok, bagikan ratusan takjil ke pengguna jalan raya, Kamis (13/3/)…

Wakil MPR  Sebut Indonesia Layak jadi Pioner Negara OKI

  KS, JAKARTA – Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) mendukung jika negara-negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) membuat regulasi atau aturan perundangan Anti-Islamophobia. Hal ini sebagaimana sudah dibuat…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profil Senator

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan

  • March 30, 2022
Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan