
KABUPATEN BANDUNG, Kabarsenator.com – Komunitas Banteng Nusantara (KOMBATAN) Gelar Deklarasi dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Deklarasi digelar di daerah Soreang, Kabupaten Bandung.
Ketua Umun KOMBATAN Budi Mulyawan menyampaikan bahwa Ganjar di anggap pantas jadi presiden karena bisa mempersatukan bangsa, Ganjar juga dinilai merakyat sehingga mampu mensejahterakan rakyat jika terpilih menjadi Presiden.
“Dalam situasi Negara yang penuh dinamika, dengan cobaan di situasi Pademi global, ditambah adanya rongrongan Ideologi, ditambah hiruk pikuknya problem Ekonomi Indonesia dan sebagainya, dalam rangka menjaga keutuhan NKRI, menjaga Plularisme, Bangsa Indonesia maka kami berkesimpulan hanya Bapak Ganjar Pranowo yang bisa memenuhi itu semua,” Ungkap Budi Mulyawan kepada wartawan Kabarsenator.com usai Deklarasi.
Selain itu, Ganjar merupakan sosok Nasionalis dan Religius yang bisa melanjutkan kepimpinan Presiden Jokowi Widodo.
KOMBATAN siap melakukan dukungan penuh melalui berbagai kegiatan agar Ganjar maju sebagai presiden 2024-2029, Utamanya menaikan elektabilitas Ganjar dari sekarang.