Dendam Lama, Pelaku Penganiayaan Caleg PKS Menyerahkan Diri

KS, KALSEL – Sempat buron, pelaku penganiayaan seorang calon anggota legislatif (caleg) PKS di Kota Banjarmasin menyerahkan diri kepada polisi.

Dari hasil pemeriksaan pelaku tidak ada bermuatan isu politik, tetapi, karena dendam yang dipendam lama.

“Pelaku yang telah menyerahkan diri kepada kami pada Kamis malam, penganiayaan itu dilakukan karena faktor dendam lama,” kata Kapolresta Banjarmasin Kombes Sabana Atmojo, Jumat (23/2/2024).

Dikatakan Sabana, pelaku dari hasil pemeriksaan diketahui berinisial AZ (44), warga Jalan Tunas Baru Banjarmasin Tengah, menyerahkan diri karena dibujuk oleh orang tuanya ketika berada di Binuang, Kabupaten Tapin.

Setelah dibujuk orang tuanya, AZ kemudian diantar ke pihak kepolisian sambil membawa barang bukti satu bilah senjata tajam (sajam) jenis belati.

Sabana menjelaskan pelaku melakukan penganiayaan pada Minggu (18/2) malam, sekitar pukul 21.00 WITA, dengan cara menusuk korban bernama Muhammad Syafei (54), warga Jalan Tunas Baru karena dendam lama selama tiga tahun.

“Korban mengalami luka serius sebanyak tiga mata luka, di antaranya luka robek di leher kiri, perut sebelah kiri, dan tangan kanan,” jelasnya.

Kapolresta mengatakan pelaku dendam karena atas tuduhan korban melakukan pungutan parkir liar dan juga selama jadi ketua RT keuangan untuk berbuka puasa tidak terbuka terhadap warga dan dirinya.

Selain itu, pelaku juga tidak terima dengan upah yang diberikan korban saat disuruh mengangkut barang sekolah dengan bayaran Rp50 ribu.

“AZ nekat melakukan penusukan terhadap korban karena di bawah pengaruh minuman beralkohol dengan tujuan agar korban merasa jera,” kata Sabana.

Saat ini, kata kapolresta Banjarmasin, AZ yang sempat menjadi buron selama empat hari sudah menjalani pemeriksaan guna menjalani proses hukum lebih lanjut. (red/int/ant)

Related Posts

Polres Pelabuhan Tanjung Priok menginisiasi Renovasi Masjid Baitul Muslimin

  KS, JAKARTA – Polres Pelabuhan Tanjung Priok menginisiasi renovasi Masjid Baitul Muslimin di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara agar dapat dimanfaatkan sebagai tempat ibadah yang aman dan nyaman bagi…

Hasan Nasbi Mundur, ETOS: “Biasa dalam Pemerintahan, Tak Perlu Dibuat Gaduh”

  KS, JAKARTA – Direktur Eksekutif ETOS Indonesia Institute, Iskandarsyah, menanggapi pengunduran diri Hasan Nasbi dari jabatannya dengan santai dan menilai hal tersebut sebagai dinamika biasa dalam pemerintahan. “Buat saya,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profil Senator

Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

  • September 29, 2024
Maju Gantikan Ketua DPD, Sultan Klaim Didukung 105 Anggota

Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

  • June 23, 2024
Ditengah Acara Deklarasi, Dua Anggota Terpilih 2024-2029 yang Hadir Serahkan Dukungan

DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

  • June 21, 2024
DPD Apresiasi Menko Hadi Tegas Memberantas Judi Online

Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

  • May 12, 2023
Darman Siahaan Sosok Caleg DPD Segudang Organisasi Mendaftar ke KPU

Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

  • October 9, 2022
Maling Berjimat Tepergok Curi Motor Diamuk Warga Kebon Jeruk

Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan

  • March 30, 2022
Puan: Pastikan Pasokan Biosolar Aman Agar Tak Ganggu Logistik Saat Ramadhan