April 20, 2024

Kabar Senator

Media Aspirasi dan Inspirasi Daerah

Home » Belajar dari Youtubers Alip_Ba_Ta, Senator Jateng: Pembahasan PPHN Harus Dibuat Sederhana Tapi Mendunia

Belajar dari Youtubers Alip_Ba_Ta, Senator Jateng: Pembahasan PPHN Harus Dibuat Sederhana Tapi Mendunia

KS, JAKARTA – Musikus sekaligus pemilik aku YouTube Alip_Ba_Ta nampaknya mencuri perhatian banyak publik. Tak hanya menyasar masyarakat biasa kepiawaian Alip_Ba_Ta dalam memainkan gitar akustik ini juga membuat Abdul Kholik Senator dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah tergeleng-geleng atas kelincahanya dalam memainkan alat musik tersebut.

Pengakuan atas kegemaaranya terhadap musikus fenomenal ini, Senator yang juga kelompok DPD RI di MPR terlihat dengan jelas menggunakan jersey kaos bertuliskan “Alipers” saat menjadi narasumber dalam acara Dialog Kenegaraan yang membahas haluan negara dalam pembangunan.

Saat datang awal dan menyapa teman-teman wartawan,sambil mengatakan hari ini saya sengaja pake kaos Ali-Ba-Ta sebagai bentuk kebanggaan dan dukungan untuk mas Alip_Ba_Ta yang karyanya sangat fenomenal dan mengguncang dunia.

“Youtuber yang selalu tampil sederhana dan dengan gitar yang biasa saja, namun setiap karyanya yang diunggah ke kanal youtube selalu mendapat apresiasi luar biasa. Bukan hanya dari dalam negeri, bahakan di luar negeri, ” kata Senator kelahiran Cilacap, Jateng di Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis, (23/9/2021) kemarin.

Menurut Kholik, Viewernya Alip_Ba_Ta mencapai jutaan, dan banyak diantaranya para pemusik.
Ia pun mengaku sebagai pengagum berat dan sangat menikmati karya-karya Alip_Ba_Ta.

Di kesempatan sela-sela rehat, selalu menyempatkan memutar karya Alip_Ba_Ta. Dalam pandanganya semua karya mas Alip enak dinikmati dan sangat menghibur. Terlebih, mas Alip ini telah membuka ruang bagi banyak orang untuk mengembangkan karya dengan menjadikan karyanya sebagai cover dengan paduan vocal baik dari penyanyi negeri maupun luar negeri.

Kekaguman Senator menyukai musik dari berbagai genre ini samakin bertambah karena Alip_Ba_Ta mampu mengangkat lagu-lagu nasional dan daerah yang kemudian mengundang kagum dan membuat warganet mencari lagu tersebut. Misalnya, ketika Alip_Ba_Ta mengunggah lagu “Lingsir Wengi”, banyak warganet dari luar negeri mencari tahu lagu tersebut.

“Demikian pula ketika lagu “Sebujur Bangkai” karya Maestro H. Roma Irama yang unggah Alip_Ba_Ta sangat digemari di luar negri. Juga lagu nasionai seperti Tanah Airku, Syukur, Indonesia Pusaka, yang dimainkan dengan teknis khusus, sangat menggugah nasionalisme kita, ” bebernya.

Lalu apa hubunganya, ketika acara Dialog Kebangsaan tentangt PPHN tampil sebagai Alipers. Bagi Abdul Kholik, Alip_Ba_Ta sosok yang luar biasa, menampilkan kesederhanaan tapi mampu mengguncang dunia.

Senator ini memandang salah satu misi haluan negara adalah membawa bangsa Indonesia mencapai kemkmuran dan kejayaan, termasuk ke dunia internasional.

“Harusnya pembangunan pada sektor yang “sederhana” yaitu pertanian dan kelautan sebagai basisi utama, agar ekonomi kita kuat dengan landasan potensi alamiah yang luar biasa,” katanya.

Jika ini dilakukan, Lanjut Kholik pembangunan harus mengutamakan para petani dan nelayan sebagai tulang punggung ekonomi negara. Intinya haluan negara dalam pembangunan adalah sektor pertanian dan kelauatan agar kita memiliki ketahanan dan kedaultan pangan.

Sektor lain menjadi penunjang, karena faktanya hari ini ketika pandemi sektor yang konsisten tumbuh ya pertanian dan perikanan(kelautan). Dari kedua sektor ini akan mampu membawa kemandirian bangsa.

“jadi mari kembali pada jati diri bangsa, muliakan dan jadikan petani dan nelayan sebagai kekuatan bangsa” pungkasnya. (red)

ArabicChinese (Simplified)EnglishIndonesianRussianSpanish